Tikungan Cinta Boyolali,Tempat Wisata Hits Di Boyolali Yang Wajib Dikunjungi

tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
Warga Boyolali dan sekitarnya mungkin sudah tahu dimana saja tempat wisata hits di boyolali yang keren keren dan recomended. Selain terkenal dengan susunya,boyolali juga kaya akan tempat wisata. Salah satu tempat wisata yang akan saya ulas ini adalah wisata alam di daerah pegunungan dekat dengan gunung merapi.

Saya akan sedikit berbagi ulasan mengenai tempat wisata boyolali yang kebetulan saya kunjungi beberapa bulan yang lalu tepatnya ketika berbarengan dengan mudik lebaran.

Obyek wisata yang satu ini letaknya di dekat gunung merapi tepatnya di desa cluntang,kecamatan Musuk Kabupaten Boyolali Jawa tengah. Kalau tidak salah,lokasinya berada di ketinggian 1200mdpl dengan udaranya yang dingin ,sejuk dan pemandangan yang indah khas pegunungan
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
Nama obyek wisata di boyolali ini adalah Tikungan Cinta.Entah cinta siapa yang dulu ditikung sampai diberi nama tikungan cinta hehe.

Tikungan cinta ini menawarkan spot spot foto dengan pemandangan pegunungan serta spot kekinian yang instagramable untuk jenis wisata alam. Untuk kamu kamu yang suka berfoto selfi dan aktif di dunia sosial seperti instagram atau facebook,tempat ini tidak boleh anda lewatkan.

Anda bisa mengambil foto dengan angle yang bagus dengan background alam nan hijau serta pepohonan pegunungan.
Banyak spot spot foto yang bisa anda abadikan untuk dijadikan kenangan di wisata ini .Beberapa diantaranya adalah :
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali

Kebun bunga matahari,taman dengan langit langit payung warna warni,rumah burung,jembatan kayu,sepeda gowes,pintu rumah,area tulisan jembatan cinta dan masih banyak lagi spot dengan pemandangan yang menawan.

Untuk menuju ketempat ini anda harus menggunakan kendaraan pribadi,baik motor atau mobil.Karena belum ada akses angkutan umum yang melintasi kawasan wisata di boyolali ini. Jika anda dari boyolali,arahkan kendaraan anda menuju kecamatan musuk, kemudian belok kekanan dan naik terus ikuti jalan setapak sampai nanti ketemu wisata tikungan cinta di puncaknya.

Sebelum sampai ke tempat wisata,anda akan disuguhkan pemandangan kampung kampung yang bersih dengan tanaman bunga mawar putih di teras rumah penduduk sekitar.
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
Jalan menuju tikungan cinta boyolali
Tiket wisata tikungan cinta ini juga tergolong murah. Hanya dengan uang Rp 5.000 saja anda bisa mengambil spot foto yang menakjubkan. Ketika kemarin saya kesana,parkir mobil tidak dipungut biaya alias gratis.

Namun anda juga perlu hati hati ketika akan berselfie atau mengambil foto di spot spot wisata tikungan cinta ini. Terutama yang dekat dengan lereng atau ketinggian karena di tempat wisata ini untuk masalah safety masih sangat minim sekali. Dan tidak ada guide atau pemandu yang mengarahkan ketika kita hendak ke area ketinggian atau tepi lereng gunung.

Seperti foto pertama saya diatas,untuk menuju ke spot sangkar burung tersebut,tidak ada pemandu dan tali pengaman yang mengarah kesana. Tidak ada tali keselamatan seperti seling yang biasa dipakai untuk bermain outbond.

Jadi harus extra hati hati dan harus menjaga diri sendiri agar tetap aman dan tidak terjadi hal hal yang tidak diinginkan.Apalagi jika anda phobia dengan ketinggian.

Mungkin karena tempat ini masih baru dan harga tiket nya yang murah sehingga untuk fasilitas safety masih sangat kurang.
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
tikungan cinta -tempat wisata di boyolali
Harga harga makanan di tempat wisata ini juga tergolong sangat murah,tidak jauh berbeda dengan harga harga ketika anda membeli makanan di warung biasa. Hanya selisih seribu sampai duaribu saja.

Penasaran ingin berfoto narsis di tempat wisata boyolali ini? Tidak usah menungu lama,segera ajak pacar atau teman anda untuk berkunjung di Tikungan cinta. Apalagi jika anda asli orang boyolali,rugi rasanya jika belum pernah datang ke tempat wisata di boyolali ini.

Mudah mudahan ulasan ini bisa membantu anda yang akan berkunjung ke wisata di boyolali jawa Tengah ini.

Post a Comment for "Tikungan Cinta Boyolali,Tempat Wisata Hits Di Boyolali Yang Wajib Dikunjungi"