Mengenal Skema Ponzi,Bisnis Investasi Bodong Menawarkan Profit Besar Jangka Pendek

Semakin maju tehnologi dan berkembangnya dunia internet, membuat kita semakin mudah dalam menggali sebuah informasi maupun untuk menjalankan bisnis.

Bisnis online semakin menjamur dengan berbagai ragam jenisnya, dari jualan barang nyata sampai berbentuk investasi.
Bisnis investasi bodong skema ponzi
Bisnis investasi bodong skema ponzi
Namun perlu anda ketahui bahwa bisnis online ini tidak semuanya benar alias tipu-tipu. Banyak bisnis online yang ternyata scam atau bodong dan bergaya skema ponzi.

Apa itu skema ponzi?
Skema ponzi adalah modus investasi palsu dengan iming-iming mendapatkan point atau uang dalam jumlah besar.

Skema ponzi ini akan membayarkan keuntungan investor melalui uang investor itu sendiri atau dari uang investor berikutnya.

Pembayaran ke investor bukan diperoleh dari keuntungan organisasi atau individu yang menjalankanya.

Modus investasi ini biasanya menjanjikan untung yang lebih tinggi dibandingkan dengan investasi yang lain dalam jangka pendek dan cenderung untuk pekerjaan yang sangat mudah.

Karena pembayaran komisinya dari investor itu sendiri, maka para anggota atau investor harus merekrut anggota baru agar komisi bisa dibayarkan.

Para member biasanya akan membujuk calon investor atau member baru dengan menawarkan profit tinggi dalam sekejap dengan pekerjaan sangat mudah.

Bisnis ini hampir mirip dengan MLM. Dimana anggotanya harus menjual barang dan merekrut anggota baru untuk mendapatkan point dan untuk daftarnya harus melalui refferal atau orang yang sudah duluan menjadi anggota.

Sedangkan bisnis skema ponzi ini yaitu dalam bentuk investasi dan biasanya dengan sejumlah uang serta cara kerjanya melalui internet.
Investasi bodong skema ponzi
Investasi bodong skema ponzi
Jika member tidak mendapatkan anggota baru lagi, dalam beberpa bulan ke depan sudah dipastikan akan bangkrut karena tidak ada uang masuk dari investor sehingga perputaran uang akan berhenti.

Akhirnya,promotor akan menghilang dan mengambil sisa uang investasi diluar dari uang yang sudah dibayarkan ke investor diawal-awal bergabung.

Dan para investor hanya bisa gigit jari sambil meratapi nasibnya.

Sistem skema ponzi ini seperti gambaran sebuah pyramid. Yang paling ataslah yang paling mendapat uang banyak, begitu seterusnya ke level dibawahnya.
Sedangkan level atau strata paling bawah hanya akan menjadi alas dansanya.

Skema ponzi ini awalnya dicetuskan oleh charles ponzi dan mulai terkenal pada tahun 1920

Sistem ponzi ini sampai sekarang masih banyak di dunia internet dengan berbagai kemasan untuk menarik calon investornya.

Jika anda ingin bisnis investasi, sebaiknya cek dahulu apakah bisnis yang akan anda ikuti tersebut ilegal menurut OJK atau terdaftar legal di OJK.

Demikian sedikit gambaran tentang skema ponzi, semoga anda bisa lebih hati-hati dalam memilih jenis bisnis investasi dan tidak terjerumus kedalam skema ponzi.

Post a Comment for "Mengenal Skema Ponzi,Bisnis Investasi Bodong Menawarkan Profit Besar Jangka Pendek"