Berendam Di Pemandian Air Panas Padusan Pacet Mojokerto Jawa Timur

wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
Setelah kemarin siang kami dan keluarga ke tempat wisata air terjun dlundung di trawas mojokerto jawa Timur,pada malam harinya saya dan kakak ipar beserta beberapa tetangga pergi ke wisata pemandian air panas padusan pacet yang masih didaerah mojokerto juga.

Pemandian air panas pacet mojokerto ini juga disebut padusan yaitu sebuah wisata pemandian air panas dengan sumber mata air alami dengan kandungan belerang yang berada di kawasan tinggi pacet.

Ke tempat wisata air panas pacet ini sebenarnya tidak direncanakan sebelumnya. Karena acara ini termasuk dadakan setelah kami beberapa saat ngobrol santai di depan rumah sambil menikmati kopi.Setelah datang salah satu tetangga,tiba tiba saja dia mengajak kami untuk berendam air panas di wisata pacet mojokerto.

Akhirnya kami sepakat untuk berangkat berlima dengan mobil xenia. Berangkat dari rumah sekitar pukul 21.00 dan sejam kemudian (22.00) kami sudah tiba di tempat wisata.
Kondisi jalan menuju ke pemandian ini juga termasuk dalam kategori tanjakan curam karena berada di dataran tinggi.

Selain curam,pencahayaan di jalan menuju pemandian ini tergolong gelap karena tidak adanya lampu di sepanjang jalan.

Setelah berliku liku berbelok dan nanjak akhirnya kami sampai juga di pintu gerbang utama tempat pembelian tiket. Namun pada malam hari ini ternyata tidak dipungut biaya masuk alias gratis. Biasanya harga tiket ke pemandian ini sekitar 10ribu (kata kakak saya). Tetapi kali ini kami bernasib baik karena digratiskan.

Ketika malam hari ternyata tidak semua area pemandian dibuka, hanya beberapa kolam saja yang bisa digunakan untuk berendam. Kalau tidak salah wisata air panas di jawa timur ini memiliki 5 kolam untuk berendam.

Diarea ini juga terdapat banyak penginapan dan hotel yang bisa anda gunakan jika ingin menginap atau anda yang dari luar kota. Harganyapun bervariasi. Jika anda ingin bermalam disini,jangan sungkan untuk menawar harga hotel atau penginapanya

Kami terus melaju naik keatas sampai ke tempat parkir di pemandian air panas yang paling atas. Tempat wisata ini ternyata cukup ramai karena berbarengan dengan liburan dan mendekati lebaran. 
Wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
Wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur

Setelah memarkir mobil,selanjutnya kami menuju kolam pemandian. Dikolam ini untuk 1 orangnya dikenakan tarif 15ribu untuk sekali masuk. Dan jika anda ingin menyewa loker maka dikenakan biaya 15ribu juga.

Ternyata kolam pemandian ini tidaklah luas,perkiraan saya mungkin hanya berukuran 9m x 6m (meter) atau mungkin kurang.Dengan kolam sekecil ini harus menampung puluhan orang yang akan berendam.

Alhasil hampir tidak ada tempat kosong lagi di area air bahkan dipinggiranya juga karena sudah penuh dengan baju ganti para pengunjung. Mungkin ini salah satu efek kolam yang lain tidak dibuka.
Tempat wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
Tempat wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur.Pict source @z.julianto
Mood saya untuk berendam pun akhirnya drop karena melihat kerumunan orang yang berdesak desakan untuk mandi.

Saya memutuskan untuk tidak mandi di air alami yang mengandung belerang ini. Namun karena anak saya minta ditemenin,akhirnya saya ikut nyemplung juga walau hanya sebentar kemudian bilas dan ganti baju.

Berendan di wisata air panas pacet ini sepertinya enak jika kita berkunjung pada hari hari biasa karena tidak terlalu rame sehingga lebih nyaman berada di kolamnya.

Setelah semua selesai berendam di air belerang tadi,kami memutuskan untuk mencari makan dan minum dulu sebelum kembali pulang ke sidoarjo.
Wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
Wisata pemandian air panas pacet mojokerto jawa timur
Dengan udara dan suhu yang dingin,makan mie dan gorengan serta minum kopi rasanya sangat nikmat sekali. Sambil ngobrol kesana kemari ternyata tak terasa kalau waktu sudah menunjukkan pukul 02.00 Akhirnya kami cabut untuk pulang supaya masih bisa bersantap sahur dirumah sidoarjo.

Post a Comment for "Berendam Di Pemandian Air Panas Padusan Pacet Mojokerto Jawa Timur"